Cara Top Up OVO BNI yang Mudah dan Cepat

18 Cara Top Up OVO BNI yang Mudah dan Cepat

Cara Top Up OVO BNI – OVO memang saat ini banyak digunakan oleh sebagian orang, terlebih jika mereka gemar berbelanja online seperti di Tokopedia. Membahas mengenai OVO tentu menarik, dimana sebelumnya kita sudah sempat membahas mengenai bagaimana cara top up OVO di ATM BCA kemudian top up OVO di Indomaret. Banyak sekali pertanyaan mengenai bagaimana cara top up OVO BNI dan apakah ada biayanya?

Cara isi saldo OVO lewat BNI ini akan kami bahas pada pertemuan kali ini. Saldo OVO dapat di top di beberapa bank kenamaan tanah, salah satunya adalah BNI ini. Cara top up saldo melalui bank BNI juga dapat dilakukan melalui atm BNI, Internet Banking BNI, mBanking BNI dan kartu debit BNI. Setiap opsi tersebut juga memiliki langkah-langkah tersendiri, maka kalian harus pelajari terlebih dahulu dan teliti di setiap langkah sebelum melakukan konfirmasi pengisian saldo OVO tersebut.

Untuk cara pengisian saldo OVO menggunakan mBanking, kalian harus memiliki atau mendowload aplikasi BNI Mobile. Aplikasi tersebut dapat kalian download dengan gratis di Playstore untuk pengguna Android atau App Store untuk pengguna iOS. Sedangkan untuk internet banking, kalian hanya perlu login ke website resmi BNI dan kemudian dapat mengikuti petunjuk untuk melakukan pengisian saldo OVO yang baik dan benar.

Sedangkan untuk minimal pengisian saldo OVO BNI yakni sebesar Rp 20.000, dan menariknya lagi tidak ada biaya administrasi ketika kita melakukan pengisian saldo OVO via ATM BNI dan lainnya. Nah daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak ulasan mendalam mengenai cara top up OVO BNI yang mudah dan cepat yang telah kami siapkan berikut ini.

Cara Top Up OVO BNI yang Mudah dan Cepat

"<yoastmark

Seperti yang sudah kita singgung di paragraf pembuka bahwa pengisian saldo OVO melalui BNI ini tidak dipungut biaya admistrasi, baik itu melalui ATM, internet banking, mBanking dan karti debit. Selain itu juga untuk minimal pengisian saldo OVO adalah sebesar Rp 20.000. Lalu seperti apa langkahnya kita simak dibawah ini.

1. Cara Top Up OVO BNI Via ATM

  1. Masukkan kartu ATM dan PIN BNI milik kalian.
  2. Pilih menu Transfer lalu pilih Bank Lain.
  3. Pilih Bank Nobu atau masukkan kode bank 503.
  4. Masukkan 9 digit nomor ponsel yang kalian miliki. (Contoh: 9 + 08xx xxxx xxxx)
  5. Masukkan nominal Transfer.
  6. Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

2. Cara Top Up OVO BNI Via Internet / Mobile Banking – BNI Mobile Banking

  1. Login ke akun BNI Mobile kalian.
  2. Pilih menu Transfer.
  3. Pilih menu Transfer ke Bank Lain.
  4. Pilih Bank Nobu dan masukkan 9 digit nomor ponsel kalian (Contoh: 9 + 08xx xxxx xxxx).
  5. Pilih menu Tambah Sebagai Tujuan Baru, beri nama lalu pilih Konfirmasi.
  6. Masukkan nominal Transfer.
  7. Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

3. Cara Top Up OVO BNI Via Kartu Debit

  1. Login ke akun OVO kalian.
  2. Pilih menu Top Up pada halaman Home.
  3. Pilih metode Top Up dari Kartu Debit.
  4. Lengkapi form untuk menyelesaikan transaksi.
  5. Anda akan menerima notifikasi Transfer OVO Cash setelah berhasil.

Nah itulah beberapa langkah-langkah cara top up OVO BNI mulai dari via ATM, Internet banking, mBanking dan kartu debit BNI. Kalian juga dapat membaca artikel lain mengenai cara top saldo OVO di Alfamart di postingan lain. Mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga artikel diatas mengenai cara top up OVO BNI dapat bermanfaat bagi kalian semua. Sekian dari kami dan terima kasih atas perhatiannya.

Ariana Ramadani

Ariana adalah seorang penulis penuh waktu serta alumni Universitas Indonesia. Saat ini bekerja sebagai pembuat konten digital dalam membuat artikel dan juga mengelola artikel dari penulis sebelum dipublikasikan di situs ini.

Post navigation

Leave a Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

9 Cara Transfer OVO Ke Blu BCA 2024 : Syarat & Biaya

17 Cara Top Up Flazz BCA Via OVO 2024 : Syarat, Biaya & Keuntungan

11 Cara Mengaktifkan OVO Paylater Terbaru 2024

5 Cara Bayar JNE Pakai OVO Terbaru 2024