Cara Tarik Tunai Bank Aladin di ATM – Bank Aladin merupakan salah satu bank digital yang beroperasi secara online penuh, karena segala sesuatu dapat dilakukan hanya melalui aplikasi. Dan apabila terdapat masalah yang dihadapi, maka bisa langsung menghubungi CS bank Aladin.
Karena memang tidak ada layanan di kantor cabang seperti bank-bank pada umumnya, sehingga apabila ada masalah, baik itu mengenai transaksi ataupaun hal lainnya seputar bank Aladin, maka permasalahan tersebut bisa langsung disampaikan melalui CS bank Aladin yang tersedia.
Meskipun bank Aladin beroperasi secara online penuh, akan tetapi bank ini masih tetap dapat melakukan tarik tunai. Dimana untuk penarikan tunai dapat dilakukan melalui beberapa cara, dan salah satu cara tarik tunai bisa dilakukan melalui mesin ATM yang sudah bekerja sama dengan bank Aladin.
Oleh karena itu, pada kesempatan hari ini kami ingin memberikan informasi mengenai cara tarik tunai bank Aladin di ATM, barang kali saja ada diantara kalian yang merupakan nasabah baru bank Aladin, dan belum mengetahui bagaimana cara mengambil uang di bank Aladin melalui mesin ATM.
Syarat Tarik Tunai Bank Aladin di ATM
Sebelum kami lanjutkan ke cara tarik tunai, maka kalian harus memperhatikan beberapa syarat yang perlu dipersiapkan atau diperhatikan. Syarat utama yang perlu dipersiapkan adalah kartu debit atau ATM bank Aladin, dimana kartu debit tersebut yang nantinya digunakan untuk ambil uang di ATM.
Syarat selanjutnya adalah tersedia mesin ATM jaringan Link atau Bersama. Karena bank Aladin sendiri hanya bekerja sama dengan dua jaringan mesin ATM tersebut, sehingga untuk segala bentuk transaksi yang dilakukan melalui mesin ATM harus melalui dua jaringan mesin ATM tersebut.
Limit Tarik Tunai Bank Aladin di ATM
Setelah mengetahui syarat yang perlu dipersiapkan atau diperhatikan pada saat akan tarik tunai, maka hal lainnya yang perlu diketahui adalah limit tartik tunai. Dimana bank Aladin juga mengenakan limit tarik tunai kepada setiap nasabahnya, dimana limit tarik tunai yang dapat dilakukan adalah sebagai berikut.
Jaringan Mesin ATM | Limit |
---|---|
ATM Bersama | Rp 15.000.000 / hari |
ATM Link | Rp 15.000.000 / hari |
Biaya Tarik Tunai Bank Aladin di ATM
Selain harus memperhatikan limit pada saat tarik tunai, hal lainnya yang perlu diperhatikan adalah biaya tarik tunai. Meskipun untuk awal-awal pembuatan rekening bank Aladin biasanya masih memiliki kuota gratis tarik tunai, sehingga tidak akan dikenakan biaya tarik tunai.
Akan tetapi setelah kuota gratis tarik tunai tersebut habis, maka akan dikenakan biaya sebesar seperti dibawah ini.
Jaringan Mesin ATM | Limit |
---|---|
ATM Bersama | Gratis sesuai kuota, Tarif normal Rp7.500 |
ATM Link | Gratis sesuai kuota, Tarif normal Rp7.500 |
Adapun untuk kalian yang tidak mengetahui berapa sisa kuota gratis tarik tunai yang dimiliki, maka kalian bisa cek kuota gratis tarik tunai bank Aladin melalui cara berikut ini.
- Buka aplikasi Bank Aladin.
- Setelah itu pilih Detail / Profil Saya.
- Kemudian dilanjutkan pilih Lihat Detail Kuota Gratismu.
- Setelah itu sisa kuota gratis akan terlihat.
Cara Tarik Tunai Bank Aladin di ATM
Setelah kalian mengetahui beberapa hal tentang tarik tunai bank Aladin, maka saatnya kembali ke pokok pembahasan yaitu cara tarik tunai bank Aladin di ATM. Untuk dapat mengikuti cara yang akan kami berikan, silahkan kalian kunjungi terlebih dahulu mesin ATM Bersama atau Link terdekat.
Setelah itu, tinggal mengikuti cara tarik tunai yang akan kami sajikan dibawah ini.
1. Masukan Kartu Debit
Pertama-tama, silahkan Masukan Kartu Debit Aladin. Pastikan posisi kartu ATM Aladin benar pada saat dimasukan, supaya tidak macet ataupun keluar kembali kartu ATM tersebut.
2. Pilih Bahasa
Selanjutnya kalian akan pilih Bahasa, pada mesin ATM akan ditampilkan dua pilihan bahasa, yaitu Indonesia dan Inggris. Silahkan pilih salah satu dari dua bahasa tersebut.
3. Masukan PIN
Langkah selanjutnya tinggal Masukan PIN kartu debit dengan benar, pastikan kalian tidak salah memasukan PIN. Terlebih lagi sampai 3 kali salah, karena hal tersebut akan memblokir kartu debit secara otomatis.
4. Pilih Jumlah Penarikan
Setelah itu tinggal pilih Jumlah Penarikan yang ada pada layar, apabila jumlah penarikan pada layar tidak sesuai dengan jumlah penarikan yang akan dilakukan. Silahkan kalian pilih Jumlah Lainnya, kemudian Masukan Jumlah Penarikan. Setelah itu, silahkan pilih Berikutnya.
5. Pilih Jenis Rekening
Pada bagian selanjutnya akan muncul menu Jenis Rekening, yaitu Giro dan Tabungan. Silahkan kalian pilih Dari Rekening Tabungan.
6. Ambil Kartu Debit
Selanjutnya tinggal menunggu mesin ATM memproses penarikan uang yang kalian lakukan, setelah itu silahkan Ambil Kartu ATM apabila sudah muncul.
7. Ambil Uang
Apabila kartu ATM bank Aladin sudah kalian ambil, maka tinggal Ambil Uang yang muncul pada mesin ATM. Dengan begitu, cara tarik tunai bank Aladin telah selesai dilakukan.
Akhir Kata
Mungkin cukup sekian dulu informasi mengenai cara tarik tunai bank Aladin di ATM yang pada kesempatan hari ini dapat Saku Digital berikan, mudah-mudahan saja informasi yang baru kami sampaikan diatas tadi dapat memberikan tambahan informasi bagi kalian semua yang memang sedang membutuhkannya.